SEKDA KEMBALI LANTIK PEJABAT ESELON 3 DAN 4 DI LINGKUNGAN PEMKOT BEKASI

2017-08-11
Bekasi Kota, Sekretaris Daerah Kota Bekasi Rayendra Sukarmadji kembali melantik pejabat eselon 3 dan 4 di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi bertempat di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kota Bekasi Jl. Jend A. Yani N. 1 Bekasi, pada Jum’at (11/8).
Hadir mendampingi Asisten Pembangunan dan Kemasyarakatan Kariman, S.Sos, Asisten administrasi Umum Dadang Hidayat, SE. M.Si, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Abdillah Hamta, Kepala Bagian Humas Edy Dadiyo dan Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Bekasi Dra. Hj. Dwie Andyarini Dian Arga, M.Si, Kepala Bidang Penilaian Kinerja Aparatur Sajekti Rubiah, Kepala Bidang Administrasi Aparatur Ali Sofyan, S,STP, M.Si.
Dalam sambutannya Sekda Drs. H. Rayendra Sukarmadji, M.Si mengatakan bahwa pelatikan hari ini sengaja dilakukan karena memang kebutuhan dan mengingat limit waktu yang dimiliki Wali Kota hanya hari ini, karena mulai tanggal 12 Agustus 2017 sesuai peraturan beliau sudah tidak dapat melantik lagi.
“Pak Wali Kota masih dalam posisi bertugas bukan cuti artinya beliau dapat melaksanakan dan menandatangani SK tersebut dan hal ini telah di komunikasikan dengan Bapak Wali Kota dan beliau setuju dengan konsep yang diajukan serta saya telah laporkan kepada Pak Wakil Walikota” ujarnya
“Pada mutasi ini ada yang promosi dan biasanya semangat kerjanya luar biasa sehingga di promosikan, oleh karenanya saya mengharapkan agar pejabat yang dilantik dapat menunjukkan kinerjanya dan atasannya dapat mengarahkan pejabat yang baru” pungkasnya.
Para Pejabat yang dilan tik diantaranya adalah Drs. Endang Suhayadi, M.SI menjadi Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Arie Halimatussadiyyah, S.STP, M.Si menjadi Kepala Bidang Kerukunan Umat Beragama dan Kemasyarakatan pada Badan Kesbangpol.
Kemudian Indah Indri Hapsari, SH, M,Si menempati jabatan Kasubag Publikasi Eksternal Bagian Humas Setda Kota Bekasi, Syahrial Gunawan menjabat sebagai Sekretaris Kelurahan Kota Baru dan Budiman menjabat Kepala Seksi Pemerintahan dan Trantibum Kelurahan Kota Baru Kecamatan Bekasi Barat. (gie)